--> ✓✓Cara Bikin Email GMAIL dengan CEPAT menggunakan HP Samsung -->

✓✓Cara Bikin Email GMAIL menggunakan HP Samsung


Daftar isi [Tutup]
    Advertisement
     
    Cara Bikin Email GMAIL menggunakan HP

    Tutorial untuk Cara Bikin Email GMAIL menggunakan HP Samsung, terutama di J2 Prime, sangatlah mudah serta cepat untuk membuatnya.

    HP Samsung J2 Prime ini memang menjadi salah satu favorit banyak Samsung User.

    Hal ini karena HP seri J ini terutama J2 Prime memiliki keunggulan terutama untuk anak muda dan milenial.

    Serta tentunya harganya yang cukup kompetitif, dengan harga barunya berkisar antara 1,4 juta - 1,6 juta saja. Jaringannya pun sudah mendukung 4G.

    Lanjut menuju ke cara pembuatan email Google menggunakan HP Samsung J2 Prime.


    Cara Bikin Email GMAIL

    Untuk bisa memiliki akun Google di HP Samsung, baik itu baru pertama kali membuatnya maupun yang sudah pernah memiliki email sebelumnya, caranya cukup mudah.

    Akan coba Admin jelaskan perbedaan langkah di awal saja ketika sudah punya email dan belum punya Gmail sebelumnya.

    Tahap Pertama

    Pada langkah ini, akan dijelaskan perbedaannya dimana sih ketika membuat Gmail baru maupun cara menambahkan akun akun email di HP Samsung yang sudah ada email sebelumnya.

    Cara Bikin Email GMAIL menggunakan HP

    Kita akan menggunakan Setting atau melalui Pengaturan HP Samsung J2 Prime untuk menambahkan maupun membuat Gmail baru.

    Membuat Email Baru

    • Buka Pengaturan HP Samsung,
    • Selanjutnya cari atau pilih Akun,
    • Kemudian pilih Tambahkan Akun,
    • Cari dan pilih Google atau logo Google, dan
    • Di sini akan muncul pilihan untuk sign in, karena mau buat baru kita pilih Buat Akun, langkah selanjutnya nanti ikuti di Tahap Kedua.
    Yuk simak artikel menarik ini : Cara Unhide Worksheet Excel

    Menambahkan Akun Gmail

    Jadi, sebelumnya Teman-Teman sudah login dengan Gmail yang pertama. Dan disini Kalian mau membuat Gmail ke-2 dan menambahkannya di HP Kalian, caranya yaitu :
    • Buka Pengaturan Ponsel,
    • Selanjutnya pilih Google (pengaturan ini muncul karena sebelumnya sudah ditambahkan),
    • Kemudian akan muncul akun Google ke-1 yang sudah ada, silakan pilih tanda panah kecil mengarah kebawah disamping kanan email Google yang sudah login sebelumnya,

      Cara Bikin Email GMAIL menggunakan HP

    • Pilih Tambahkan akun lain, dan
    • Selanjutnya muncul halaman login, silakan pilih buat akun dan ikuti langkah pada tahap kedua dibawah ini.

    Tahap Kedua

    Setelah pilih mau menambahkan email baru atau menambahkan email lain di HP yang sudah ada email sebelumbnya di tahap pertama diatas, silakan ikuti langkah demi langkah membuat Gmail di bawah ini, supaya berhasil ya.

    • Dimulai dari halaman Login, silakan pilih Buat Akun dan pilih untuk diri sendiri,
    • Kemudian masukkan Nama depan dan nama belakang Kalian, lalu pilih Berikutnya,
    • Lalu masukkan tanggal lahir dan juga Gender atau jenis kelamin, pastikan tanggal lahir sesuai ya,
    • Kemudian akan muncul rekomendasi alamat email, kalau cocok silakan pilih itu saja untuk mempermudah dan mempercepat atau buat alamat Gmail sendiri, silakan pilih berikutnya,
    • Lalu tambahkan kata sandi yang rumit dan mudah diingat ya, selanjutnya pilih berukutnya,
    • Kemudian akan muncul halaman untuk menambahkan nomor telepon, karena sifatnya opsional bisa kita lewati tahap ini,

      Namun akan lebih baik ditambahkan saja nomor HP Kalian lalu verifikasikan pada langkah selanjutnya,

      Para Blogger harus tahu cara ini tentang : Cara Daftar Google News, supaya artikel Kalian selalu di Indeks Google.

      Di tutorial ini memilih untuk lewati saja, karena sebenarnya nomor ponsel ini bisa juga diatur kemudian hari,
    • Akan tampil halaman untuk meninjau akun Kalian, pastika nama depan dan nama belakang serta alamat email Google sudah cocok ya, lalu tap Beriktunya,
    • Akan muncul privasi dan persyaratan, silakan pahami dan baca baik-baik, kalau setuju silakan tap saja Saya Setuju, dan
    • Tunggu sebentar dan akun Gmail Kalian sudah jadi, akun baru akan otomatis ditambahkan dalam pengaturan Google HP Samsung J2 Prime Kalian.
    Supaya bisa memberikan gambaran yang lengkap dan memudahkan dalam membuat email Gmail di HP Samsung, silakan bisa disimak juga pada video berikut ini ya Teman-Teman.


    Penutup

    Sekali lagi, HP Samsung ini memang menjadi salah satu HP yang pasarnya besar di Indonesia, dan mempunyai pelanggan yang cukup loyal.

    Karena banyak yang bilang kalau tidak Samsung enggak mau, saking loyalnya.

    Namun demikian, kita juga perlu tahu cara sederhana dalam mengelola akun Google di HP Samsung tersebut, salah satunya mendaftarkan email baru melalui HP Samsung seperti di tutorial ini.

    Demikian tutorial yang cukup singkat namun jelas mengenai Cara Bikin Email GMAIL menggunakan HP Samsung, terutama di J2 Prime. Semoga membantu ya!


    Artikel Populer dan Iklan



    Dapatkan Artikel Terbaru Via Email


    Comments