--> ▷▷ Cara Cek Windows ORI -->

▷▷ Cara Cek Windows Ori


Daftar isi [Tutup]
    Advertisement
     
    cara cek windows ori

    Tutorial ini akan memberikan 1 (SATU) cara cek Windows ORI yang sangat simple dan mudah untuk dilakukan.

    Tidak perlu tambahan aplikasi, tidak menggunakan trik yang rumit Kalian bisa mengecek apakah windows yang Kalian gunakan asli atau tidak.

    Informasi yang akan ditampilkan dalam cara ini juga lengkap. Kalian bisa mengkombinasikan cara lain yang sudah Admin bagikan untuk mendapatkan product key Windows.

    Jadi dengan cara lain tersebut, Kalian bisa mendapatkan informasi tentang originalitas Windows beserta product key secara lengkap.

    Cara Cek Windows Ori

    Tutorial cara cek windows asli ini hanya membutuhkan 2 syarat berikut ini :

    1. CMD (Command Prompt),
    2. 1 baris syntax saja.
    Tentunya CMD sudah menjadi aplikasi bawaan dong ya, jadi Teman-Teman tidak perlu aplikasi tambahan, tidak membutuhkan software lebih.

    Tutorial Mengecek Windows Asli

    Yuk Teman-Teman ikuti langkah mudah dibawah ini untuk melihat dan mengecek apakah Windows Kalian ori atau tidak.

    Cara cek Windows ori yaitu :

    1. Script yang akan kita pakai yaitu
      slmgr -dlv
      Silakan syntax atau script tersebut Kalian copy saja, atau bisa juga disimpan ke notepad Kalian;
    2. Langkah berikutnya adalah membuka Command Prompt,

      Ada beberapa langkah untuk membuka CMD, diantaranya melalui Start menu dan cari pada Windows System, atau langsung ketik saja CMD pada saat Star Menu diklik;
    3. Selanjutnya adalah Paste kode pada langkah 1 di atas lalu Enter, maka akan muncul keterangan originalitas Windows Kalian.

    Cara tersebut mudah bukan untuk diaplikasikan? Silakan Kalian praktekkan sendiri ya.

    Cara menggunakan script tersebut diatas untuk mengecek apakah windows Kalian ori atau tidak, Teman-Teman bisa melihat pada video berikut ini.

    Video tersebut diambilkan dari Channel Admin, silakan kalau Kalian mau mendapatkan video tutorial terbaru silakan subscribe ya.

    Penutup

    Demikian tutorial singkat bagaimana cara cek Windows Ori yang sudah terinstall di laptop atau PC kita.

    Semoga dengan tutorial sederhana ini bisa memberikan jawaban dari keinginan Kalian untuk mengecek apakah windows yang Kalian gunakan original atau tidak.

    Semoga membantu ya, jangan lupa baca artikel lainnya juga ya. Terimakasih.


    Artikel Populer dan Iklan



    Dapatkan Artikel Terbaru Via Email


    Comments